Pages

PERANCANGAN ARSITEKTUR


         Ini nih mata kuliah hidup matinya mahasiswa arsitektur. Perancangan Arsitektur (PA) . Atau ada juga yang menyebut Studio Perancangan Arsitektur (SPA)

  1. Kalau nilai mata kuliah ini bagus. bakal mendongkrak IP dengan drastis. Begitu pula sebaliknya.
  2. Kalau kalian tidak lulus mata kuliah ini. Sudah dipastikan. Kalian tidak bisa lulus tepat waktu.
        Mata kuliah ini merupakan mata kuliah wajib yang berjenjang. Mulai Perancangan Arsitektur 1 sampai perancangan Arsitektur 6. artinya kalau kalian tidak lulus perancangan arsitektur 1 pada semester 2 maka kalian tidak bisa mengambil perancangan arsitektur 2 pada semester 3. Artinya kalian bisa mengambil perancangan Arsitektur 1 di semester 4. Dan kalian sudah kuliah lebih lama 1 tahun dari kelulusan normal.

        Mata Kuliah yang tak tanggung-tanggung bobotnya, Mulai dari 4 sks. 6 sks (PA 1 dikampus saya 6sks) hingga 9 sks. Nah nggak kebayangkan kalu kalian dapat nilai A pada matakuliah ini. Brapa IP kalian kalau mengambil sks penuh alias  24 sks.

Hanya sekedar merancang sajakah?

jelas tidak mungkin kita merancang seenaknya saja. dengan lahan-lahan seluasnya tanpa batas-batas. itu namanya nggak ada tantangan.

        Merancang tentu ada lahan real alias benar-benar ada. dan ditmpat itu kita merancang.  dan jelas. apa yang kita rancang harus sesuai deengan pendekatan tapak.


        Tentunya untuk awal-awal mata kuliah PA yaitu PA 1 adalah merancang bangunan sederhana saja. Seperti : ATM. POS SATPAM. GERBANG. Pokoknya bangunan yang nggak terlalu besar.
Sedikit info ketika mahasiswa pertama kali masuk mata kuliah ini. Mereka tidak langsung membuat rancangan. Untuk minggu pertama dan minggu kedua. Mahasiswa diajarkan untuk mengenali tapak alias melakukan pendekatan tapak.

 Oke kalian bisa lihat karya-karya PA 1 saya di postingan selanjutnya. Kalau sempat meng-upload ya...!



0 Response to "PERANCANGAN ARSITEKTUR"

Post a Comment

Powered by Blogger.

Blog Teman